ODBC yaitu Online Discussion Bible Club merupakan salah satu program baru yang diselenggarakan oleh STT Tabernakel Indonesia bersama GPT “Kristus Gembala” & GPT “Kristus Ajaib” (GKGA) Surabaya. Seperti namanya, kegiatan ini dilakukan secara daring via zoom. Tujuan dari kegiatan ini adalah saling berdiskusi dan memberikan pemahaman akan teks-teks Firman Tuhan yang sesuai topik tertentu kepada jemaat.
Kegiatan ODBC pada sesi 1 ini mengangkat topik “Keselamatan Dalam Sudut Pandang Alkitab”. ODBC sesi 1 berlangsung secara terpisah untuk Jemaat GPT “Kristus Gembala” & GPT “Kristus Ajaib” yang masing-masing 2x pertemuan, yaitu Rabu, 30 November & 07 Desember 2022 serta Kamis, 01 & 08 Desember 2022. Pada kegiatan ini, diskusi dipimpin oleh Dr. Kasieli Zebua, M.Th., Dr. Setio Dharma Kusuma, M.Th., Dr. Edi Sugianto, M.Th., & Dr. Jusak Pundiono, M.Th.
Bersyukur kepada Tuhan kegiatan ini terselenggara dengan baik. Kiranya kegiatan ODBC untuk sesi-sesi selanjutnya dapat terlaksana kembali dan menjadi berkat bagi umat Tuhan. Amin.