Akreditasi Program Studi Magister Teologi (M.Th.):
SK Badan Akreditasi Nasional – Perguruan Tinggi (BAN-PT): No. 13362/SK/BAN-PT/Akred/M/XII/2021
SK Perpanjangan Ijin Penyelenggaraan:
Menteri Agama RI No. 441 Tahun 2020
Visi
Menjadi Program Studi unggulan dalam mengahasilkan teolog Alkitabiah berkompeten dengan wawasan Pengajaran Tabernakel menuju Mempelai Kristus.
Misi
- Menyelenggarakan pendidikan dalam rangka meningkatkan pengetahuan teologis praktis yang kontemporer dan kontekstual.
- Memfasilitasi berbagai penelitian teologis aplikatif terhadap tantangan dan permasalahan umum maupun khusus yang meliputi kasus-kasus aktual.
- Memfasilitasi berbagai bentuk pelayanan kepada masyarakat untuk memecahkan permasalahan teologis maupun permasalahan hubungan antar manusia sesuai konteks budaya logal secara teologis.
Profil Lulusan
Pemimpin Gerejawi
Kurikulum
- Bagi lulusan S1 Teologi (S.Th.): beban studi 46 SKS (ditempuh dalam waktu 4 semester).
- Bagi lulusan S1 Non-Teologi (S1 Umum): beban studi 74 SKS dengan penambahan Mata Kuliah Matrikulasi (ditempuh maksimal 8 semester).