
- Details
Dalam menjalankan amanah tridarma Perguruan Tinggi, STT Tabernakel Indonesia harus berkolaborasi dengan STT-STT atau Lembaga-Lembaga. Hal ini sangatlah penting dalam menjalankan ‘roda pendidikan’ di masa industri 4.0 dan Society 5.0. Sehingga pada Senin, 15 Agustus 2022 STT Tabernakel Indonesia menandatangani perpanjangan Nota Kesepahaman dengan Yayasan Pondok Kasih. Diharapkan kerjasama ini dapat memberi manfaat dan kontribusi yang baik bagi masyarakat Indonesia.

- Details
Hanya oleh anugerah Tuhan, Wisuda X STT Tabernakel Indonesia berjalan dengan baik. Jumlah wisudawan/wisudawati sebanyak 20 orang Program Studi Sarjana Teologi. Wisuda ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 16 Juli 2022 di GPT Kristus Ajaib Jl. Johor 47 Surabaya.
Orasi Ilmiah dengan tema “The Righteousness of God’s Servant” (Deuteronomy 6:25) disampaikan oleh Ketua STT Tabernakel Indonesia, Bapak Dr. Setio Dharma Kusuma, S.T., M.Th. Selanjutnya, Wejangan Hikmat disampaikan oleh Bapak Pdt. Paulus Budiono selaku Founding Father STT Tabernakel Indonesia dan juga sebagai Ketua Dewan Pembina Yayasan Pembinaan Kerokhanian Tabernakel, sekaligus Gembala Sidang GPT “Kristus Gembala & Kristus Ajaib” Surabaya. Kemudian, Kata Sambutan disampaikan oleh Bapak Ir. Hari Gunawan Lianto selaku Ketua Umum Yayasan Pembinaan Kerokhanian Tabernakel.
Kiranya para wisudawan menjadi saksi dan hamba Kristus yang setia dalam menghidupi kebenaran dan pelayanan yang telah Tuhan percayakan serta senantiasa memberitakan Injil keselamatan dimanapun mereka berada. Imanuel.

- Details
Soli Deo Gloria! Bersyukur kepada Tuhan, tepatnya pada hari Rabu, 22 Desember 2021 Ibadah Penutupan Semester Ganjil TA 2021/2022 & Natal STT Tabernakel Indonesia berjalan dengan baik. Panitia menetapkan sebuah tema “The Obedience of a Servant of God” (Isaiah 50:4-11). Pembicara natal kali ini adalah Bapak Dr. Ir. Jusak Pundiono Wonoadi, M.Th.
Mengingat kondisi covid-19 masih ada di Indonesia, maka kegiatan Ibadah ini dilaksanakan secara Hybrid, yaitu secara luring terbatas khusus bagi Mahasiswa di Kampus & secara daring (via zoom meeting dan live streaming YouTube Channel: STT Tabernakel Indonesia). Acara Ibadah diawali dengan tayangan kaleidoskop kegiatan mahasiswa selama tahun 2021; kemudian acara pujian & pemberitaan Firman, serta perayaan Natal. Acara ini juga diramaikan dengan video-video persembahan pujian dari mahasiswa perwakilan setiap semester dan bahkan dari Pimpinan-Staf STT Tabernakel Indonesia.
“Hamba Tuhan yang taat adalah pribadi yang: (1) mengkomunikasikan & mendalami kehendak Allah setiap hari untuk mengintrospeksi dirinya; (2) menantikan kedaulatan pertolongan Allah dengan menyerahkan hak untuk membalas kejahatan dan dengan menyerahkan hak untuk membenarkan diri; (3) mendengarkan suara Tuhan agar menimbulkan pemahaman serta kepercayaan bahwa Tuhan selalu ada untuk kita Dia pasti menghukum setiap pemberontakan,” ungkap Jusak Pundiono sebagai pembicara.
Menjelang akhir ibadah, doa syafaat dipimpin oleh Bapak Dr. Edi Sugianto, M.Th., kemudian doa berkat dan penutup dinaikkan oleh Bapak Dr. Ir. Jusak Pundiono, M.Th. Haleluya!

- Details
Tepatnya hari Senin & Selasa, 29 – 30 November 2021 Program Studi Teologi (Akademik) pada Program Magister STT Tabernakel Indonesia mendapat kesempatan menjalani proses Akreditasi. Pada kesempatan tersebut, telah dilakukan Asesmen Lapangan (AL) secara daring via zoom oleh Asesor BAN-PT, dalam hal ini Dr. Ivan Thorstein J. W., M.Hum (STF Jaffray Makassar & Dr. Agustinus Ruben (STAK Negeri Toraja).
Kegiatan AL ini telah berjalan dengan baik, meliputi proses pemeriksaan berkas-berkas administrasi, mengecek aktivitas dan fasilitas di Kampus STT Tabernakel Indonesia serta bertanya jawab dengan Pimpinan, Staf, Mahasiswa, Dosen S2, Alumni, Yayasan dan Pengguna Alumni serta pihak terkait lainnya.
Alhasil. Puji Tuhan! 15 Desember 2021 SK dan Sertifikat Akreditasi dengan peringkat Baik diperoleh dan harapan kita bersama kiranya Program Studi Teologi (Akademik) pada Program Magister STT Tabernakel Indonesia terus maju dan berkembang untuk kemuliaan Tuhan.

- Details
Pada hari Kamis, 16 September 2021, Unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (UPPkM) STT Tabernakel Indonesia kembali mengadakan Workshop yang bertemakan: “Tips dan Trik menulis Karya Ilmiah dengan Mendeley” bersama pembicara Bapak Sion Saputra, S.Th., M.Pd. Seperti kegiatan sebelumnya, acara ini bukan sebatas penyampaian materi saja tetapi langsung kepada prakteknya. Para peserta terdiri dari Pimpinan dan beberapa Dosen dan Staf STT Tabernakel Indonesia serta bebeberapa Mahasiswa S1 maupun S2. Peserta sangat antusias mendengarkan pemaparan materi dan ikut melakukan Tips dan Trik yang dijelaskan oleh pembicara. Akhirnya acara ini ditutup dengan doa oleh Ibu Dr. Ester Widiyaningtyas, S.P., M.Mis., M.Th.

- Details
Kinerja sebuah Institusi terintegrasi dengan kinerja dosen tetapnya. Dalam era 4.0., bukti kinerja tersebut dapat terlihat pada profil akademik secara online melalui ID Digital. Oleh sebab itu, pada hari Kamis, 2 September 2021 Unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (UPPkM) STT Tabernakel Indonesia mengadakan Workshop dengan tema “Pembuatan ID Digital Sebagai Wadah Publikasi Ilmiah”. Acara ini dipimpin oleh Sdri. Artina Zega sebagai Moderator, dengan narasumber Bapak Dr. Edi Sugianto, M.Th. Seperti nama kegiatan adalah workshop, maka bukan sebatas penyampaian materi saja tetapi langsung kepada prakteknya. Para peserta yang terdiri dari pimpinan dan beberapa dosen serta staf STT Tabernakel Indonesia sangat antusias mendengarkan pemaparan materi dan ikut melakukan pembuatan ID Google Scholar dan beberapa ID Digital yang lainnya. Akhirnya acara ini ditutup dengan doa oleh Bapak Dr. Setio Dharma Kusuma, S.T., M.Th selaku Ketua STT Tabernakel Indonesia.

IBADAH PENAHBISAN MAHASISWA BARU DAN PEMBUKAAN SEMESTER BARU T.A. 2021-2022 STT TABERNAKEL INDONESIA
- Details
Pada tahun ajaran yang baru ini, Tuhan mempercayakan STT Tabernakel Indonesia dengan 16 orang Mahasiswa Baru (8 mhs Prodi Teologi S1; 4 mhs Prodi PAK S1; dan 4 mhs Prodi Teologi S2). Hal tersebut dipaparkan oleh Bapak Dr. Edi Sugianto, M.Th. selaku penanggung jawab kegiatan PMB. Selanjutnya, para MABA diteguhkan dalam Ibadah Pentahbisan Mahasiswa Baru dan Pembukaan Semester Baru T.A. 2021-2022 yang dilakukan secara online (via zoom) pada hari Rabu, 18 Agustus 2021 pukul 17.00-19.00 WIB.
Tema pada acara ini adalah “Saved to Serve” (Galatians 5:13) dengan pembicara Bapak Dr. Setio Dharma Kusuma, S.T., M.Th. Pesan Firman Allah yang disampaikan adalah bahwa keselamatan kita hanya ada di dalam Yesus Kristus, kita diselamatkan untuk melayani Tuhan, memberitakan Kristus sampai ke ujung bumi.
Dalam kesempatan yang istimewa ini, Doa Pentahbisan Mahasiswa Baru dan Pembukaan Semester Baru T.A. 2021-2022 dipimpin oleh Bapak Pdt. Paulus Budiono yang merupakan Founding Father STT Tabernakel Indonesia. Selanjutnya beliau memberikan Wejangan Hikmat kepada seluruh mahasiswa dan sivitas akademika STT Tabernakel Indonesia. Pesan yang disampaikan diawali dengan sejarah awal berdiri STT Tabernakel Indonesia, yang kemudian memberikan dorongan kepada mahasiswa untuk taat dalam menjalani proses pembentukan, serta khususnya untuk tetap semakin mencintai Alkitab, Firman Allah.
Mengakhiri acara ini, Bapak Pdm. Wahyu Widodo selaku perwakilan Yayasan Pembinaan Kerokhanian Tabernakel memimpin doa penutup & sekaligus doa berkat.

- Details
STT Tabernakel Indonesia mengadakan MoU mengenai Penelitian di Open Journal Systems (OJS) bersama 4 STT di Indonesia. Acara ini dilakukan secara daring (via zoom) pada Kamis, 2 Agustus 2021. Adapun penandatangan MoU dilakukan oleh para Ketua STT, yaitu Bapak Dr. Setio Dharma Kusuma, S.T., M.Th (STT Tabernakel Indonesia), Bapak Dr. Pangeran Manurung, D.Th (STTII Purwokerto), Bapak Dr. Kanafi, M.Pd.K (STT Syalom Bandar Lampung), Bapak Dr. Niko Pabayo Gading (STT ATI Anjungan), dan Bapak Dr. Yanjumseby Y. Manafe, M.A (STTE Tanjung Enim). Selain para Ketua STT, dalam acara ini juga dihadiri oleh para dosen dari masing-masing STT. Tujuan dari MoU ini agar setiap STT dapat bekerja sama dalam meningkatkan pelaksanaan tugas Tridharma Perguruan Tinggi, secara khusus dalam bidang penelitian.